Sekedar catatan kecil sebagai saksi berbagai peristiwa sehari-hari. Just like writing in our minds, to keep them alive inside our hearts.
Feb 1, 2008
Senyum manis di pagi hari
Pagi ini masuk gedung F cuma bisa lewat pintu deket kopma (mungkin memang begitu setiap pagi). Perjalanan yg sedikit lebih jauh tidak lagi membuatku kesal, karena di ujung lorong - dekat tangga, sudah hadir 4 senyum manis yg menyambut siapapun yang datang dengan tatapan mata menggemaskan. Hehehehe..
Beberapa hari lalu mereka disebut 'penghuni lama gedung F' yg meninggalkan 'paket istimewa' beraroma istimewa di salah satu sudut ruang kerja. Udah khawatir aja nih, kl mereka diusir!
*Menurutku sih, bukan salah mereka. Kebersihan aja yg perlu ditingkatkan. Kalau ada sudut yg masih bisa mereka isi dengan paket istimewa, berarti [minimal] sudut itu tak terjamah alat2 kebersihan, kan?*
Nyatanya, pagi ini mereka kulihat tengah bersantai ria di atas sebuah kursi hangat yg serupa dengan kursi yang dipakai semua orang di ruang kerjaku.
Jadi.. tampaknya mereka sudah diterima menjadi anggota kerajaan F juga. Horee..
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment